Skema pembelian rumah via KPR dan menabung dinaremas24k. Perhitungan ini menggunakan basis inflasi 12%/tahun, dan kenaikan emas 20%/tahun. Nilai inflasi tersebut kami gunakan untuk memperkirakan harga rumah ke depan, sebab kenaikan rumah yang terbesar adalah karena inflasi selain karena sebab lainnya (nilai strategis misalnya)
Kami mendapatkan kalkulator skema perhitungan inflasi (berupa file excel). Dengan kalkulator ini, kita tinggal memasukkan harga KPR (harga rumah) dan nilai suku bunga (inflasi), kemudian kalkulator akan menghitung berapa nilai cicilan yang harus kita bayar per tahun.
Basis perhitungan kami adalah 7 tahun. Kenapa 7 tahun? Sebab dalam waktu 7 tahun, sebagian besar pemuda berencana untuk menikah dan punya anak. ketika 7 tahun lagi sesudah sekarang, insya Alloh anak sudah menginjak pendidikan dasar. Keinginan kita adalah ketika anak masuk pendidikan dasar, maka kita sudah tidak memikirkan lagi masalah perumahan, sebab kita ingin berkonsentrasi pada pendidikan dan biaya hidup anak.
Berikut ini perhitungannya (afwan bila agak rusak formatingnya, maklum hasil copy paste dari excel)
KONDISI SEKARANG
—————————————-
TARGET PUNYA RUMAH (thn) 7
HRGA RUMAH YANG DIINGINI 300.000.000
KENAIKAN EMAS FLAT 20,00%
BUNGA KPR (INFLASI++) 12,00%
RATE EMAS SEKARANG 269.000
HARGA BELI DINAR 24 K 1.252.625
HARGA JUAL DINAR 24 K 1.097.520
HARGA BELI RUMAH SEKARANG (DINAR) 273,34
KPR UNTUK RUMAH SEHARGA TSB 5.295.820/BLN (DIDAPAT DARI KALKULATOR KPR)
KONDISI 7 TAHUN LAGI
——————————————
HARGA RUMAH (TENOR 7 TAHUN) 444.848.880
RATE EMAS 803.230
RATE DINAR BELI 3.740.319
RATE DINAR JUAL KE ANTAM 3.277.177
TABUNGAN DINAR PER TAHUN (RATA2) 19,392
TOTAL DINAR YANG DIBUTUHKAN 135,74
dinar dibeli per tahun 1-7 (satuan: dinar)
——————–
38,783
32,319
25,856
19,392
12,928
6,464
0,000
Keterangan: sengaja dibuat tidak flat 19,392 dinar per tahun supaya cicilan menjadi semakin ringan di akhir2 tahun. totalnya tetap sama. 135,74dinar
uang untuk beli dinar per tahun 1-7 (rupiah)
————————————–
48.580.922
48.580.922
46.637.685
41.973.916
33.579.133
20.147.480
0
jumlah uang yang dibelanjakan untuk membeli dinar (akumulasi per tahun)
————————————————-
239.500.058
nilai aset per tahun (rupiah)
—————————————-
42.565.426
93.643.936
153.235.532
220.659.167
294.212.222
370.707.400
444.848.880
keterangan: perhatikan, pada tahun ke 7, nilai aset dinar kita sudah seharga rumah. yaitu Rp. 444.848.880.
perhatikan lagi. bahwa uang yang dibutuhkan untuk membeli dinaremas24k sampai tahun ke 7 adalah Rp. 239.500.058. sedangkan nilai total dinaremas24k pada tahun ke 7 adalah Rp. 444.848.880.
cicilan per bulan untuk membeli dinar, sesuai tahun berjalan (didapat dari angka cicilan per tahun dibagi 12)
———————————————
4.048.410
4.048.410
3.886.474
3.497.826
2.798.261
1.678.957
0
Jadi, maksimal kita mengeluarkan uang per bulan sebesar Rp. 4jt-an untuk membeli dinar.
bandingkan dengan cicilan apabila kita membeli rumah dengan KPR. Yaitu -> 5.295.820
kita mempunyai selisih 1 jt-an per bulan. kita bisa menggunakan selisih ini untuk mengontrak rumah. sehingga selama kita menabung dinaremas24k, kita tidak “menggelandang”
Note: zakat tidak kami masukkan dalam perhitungan, sebab zakat nilainya relatif kecil dan insyaalloh bukan hal yang berat untuk membayarnya. sehingga bisa dibayar terpisah dari perhitungan tabungan. Misalnya dibayar dari gaji yang kita sisihkan
Keuntungan lain menabung dinaremas24k dibandingkan KPR
- Bebas riba
- Bebas jeratan hutang ke bank
- Aman dari resiko disita bank. Bila KPR, dan kita gagal meneruskan membayar, maka rumah kita akan disita dan cicilan kita akan hangus. Sedangkan bila kita menabung dinaremas24k, bila kita tidak mampu, kita masih bisa kontrak dan tabungan dinaremas24k kita tidak hilang/hangus
- Nilainya lebih terjangkau dari KPR
Penutup:
Perhitungan di atas didasarkan pada kenaikan emas 20% per tahun, dan inflasi 12% per tahun. semakin tinggi inflasi, semakin tinggi kenaikan emas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar